Kampusku STIQ AL-Multazam
Assalamu’alaikum teman-teman. Bagaimana
kabarnya? Bagaimana puasa tahun ini lancar?
Ok baik teman-teman disini saya akan
memperkenalkan salah satu Sekolah Tinggi yang ada di Kabupaten Kuningan, Jawa
Barat. Yaitu STIQ Al-Multazam. STIQ sendiri adalah kepanjangan dari Sekolah
Tinggi Ilmu Qur’an. STIQ Al-Multazam ini baru diresmikan pada tahun 2017, yang
berarti STIQ ini baru mempunyai 4 angkatan, dan angkatan yang pertama ini akan
lulus di tahun 2021 ini. Meskipun STIQ Al-Multazam terbilang masih sangat muda
usianya, namun angkatan pertamanya saja banyak mahasiswa yang berasal dari luar
pulau jawa, seperti Lampung, Palembang, dll. Bagaimana dengan angkatan 2, 3 dan
4? Alhamdulillah STIQ Al-Multazam begitu cepat perkembangannya, sehingga banyak
mahasiswa yang berasal dari Riau, Bangka, Lampung, Medan, Palembang, Padang,
Kalimantan, dan daerah luar pulau jawa lainnya. Di STIQ Al-Multazam teman-teman juga tidak
hanya kuliah, tapi disini kalian juga menghafal Qur’an. Karena di sini
teman-teman akan dituntut untuk hafal 30 Juz.
Pengalaman saya di STIQ Al-Multazam sangat
banyak dari mulai kisah suka sampai duka, dan kebetulan saya baru pertama kali memasuki
lingkungan Pondok, sehingga ditahun pertama, lingkungan pondok ini terasa asing
dan baru bagi saya, namun dengan segala peraturan yang ditetapkan disini, hal ini
membuatku menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan tentunya menjadi pribadi
yang lebih dekat dengan Allah SWT.
Kegiatan harian di STIQ ini diantaranya
adalah pukul 03.00 bangun tidur dan melaksanakan Qiyamulail, shalat subuh pun
dilakukan berjamaah di masjid, dan jika terpilih kalian akan menjadi Musyrifah
untuk anak SMPIT dan SMAIT Al-Multazam. Setelah shalat subuh dilanjut menerima
setoran hafalan anak SMPIT dan SMAIT Al-Multazam. Pukul 07.30 - 11.30 bagian
Tahfidz Mahasiswa, dilanjut pukul 13.00 – 17.00 kuliah, dan setelah shalat
maghrib kembali menerima setoran hafalan anak SMPIT dan SMAIT Al-Multazam. Pukul
20.00 istirahat.
Nah di tahun 2021 ini STIQ masih menerima
pendaftaran mahasiswa angkatan 5, dan ini adalah link pendaftarannya http://stiqalmultazam.siakad.net/pmb
Untuk info lebih lengkap mengenai STIQ Al-Multazam
silahkan klik link dibawah ini
Blog resmi STIQ Al-Multazam http://stiq-almultazam.ac.id/
Yotube Official STIQ Al-Multazam http://www.youtube.com/stiqalmultazamofficial
Disini saya akan menampilkan beberapa
dokumen kegiatan yang ada di STIQ Al-Multazam
Barokallahu fiik
BalasHapusMasyaallah barakallahu
BalasHapusWaw masyaallaah
BalasHapusMasyaAllah azni😘😘😘
BalasHapusBarakallah azni 😘
BalasHapusMasya Allahh barakallah :)
BalasHapusBarakallah. Sukses selalu STIQ..
BalasHapusMasyallah, barakallah...
BalasHapusGood luck
BalasHapus👍👍👍
BalasHapus